Cara Membuat Blog

Assalamualaikum wr wb.

Baiklah pada postingan kali ini saya akan memberi tutorial bagaimana cara membuat blog dengan cepat dan mudah. Bilasaja teman-teman di sini yang memiliki tugas sekolah atau kuliah untuk memposting tugas, laporan, membuat tutorial dan sebagainya serta memiliki hobi menulis, berbagi informasi, atau mencari penghasilan dari blog tersebut.

Pada dasarnya nama lengkap Blog adalah Weblog yang berarti sebuah situs website yang memungkinkan penggunanya dapat menuliskan atau memposting berbagai hal sesuai dengan keinginannya dengan mudah, dan dapat dikomentari oleh pengunjungnya.

Blogger adalah nama layanannya sedangkan Blogspot adalah nama domain yang dipakai google untuk domain blog yang dibuat di blogger. Jadi, singkat saja, Blogger sebagai nama layanan dan Blogspot itu subdomain yang akan kita terima kalau memakai blogger. Nama lengkap blog adalah weblog yang berarti sebuah situs website yang memungkinkan pengguna nya dapat menuliskan atau memposting berbagai hal sesuai dengan keinginannya dengan mudah, dan dapat dikomentari oleh pengunjungnya.

Berikut tutorial membuat blogger :
  1.  Masuk ke https://www.blogger.com/, lalu pilih " Buat Akun".

  2. Masukkan akun email anda dan sandinya.


  3. Kemudian lanjutkan buat profil blogger, isi bagian nama dan lanjutkan blogger.

  4. Pilih "Buat Blog Baru".

  5. Buat Judul blog, Alamat blog, dan pilih templete atau tema latar blog anda nantinya.

  6.  Blog sudah berhasil dibuat, untuk mulai membagikan artikel, pilih sub "Pos" lalu pilih "Entri baru".

  7. Anda sudah dapat langsung menullis atau memasukkan apa yang ingin bagikan, dapat berupa tulisan, foto, video, link, dan sebagainya. jika sudah anda bisa pilih "publikasikan".



  8. Selesai, selanjutnya anda dapat mempercantik blog anda sesuai keinginan dan kreativitas anda sendiri. 


Sekian cara membuat blog secara singkat, salah dan kurang mohon diluruskan. Terimakasih atas kunjungannya, semoga dapat membantu teman - teman yang ingin menjadi seorang blogger. 
saya akhiri wassalamualaikum wr wb.

Comments

Post a Comment

Silahkan tinggalkan komentar, kritik serta saran yang bijaksana sesuai topik pembahasan :)

Popular posts from this blog

Membuat Daftar Isi dengan MS.Word

Cara Mengukur Luas Daun dengan aplikasi Image J

Cara Memasang Flag Counter di Blog